Suasana Penyerahan Bantuan warga Masyarakat Desa Bhakti Idaman
Tanjab Timur, SJBNews - Upaya Pemerintah untuk memberikan bantuan bagi masyarakat yang terdampak Covid -19 terus dilakukan. Di Desa Bhakti Idaman Kecamatan Mendahara, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) misalnya, Pemerintah Desa terus berupaya melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang bantuan dari pemerintah Pusat dan Daerah.
Sebagaimana dilaporkan bahwa, Sosialisasi tersebut dimaksudkan agar bantuan tidak terjadi kesalah pahaman tentang yang berhak menerima bantuan, berdasarkan data keluarga penerima manfaat.
Sementara itu, penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Bantuan Langsung Tunai DD (BLT DD) dilaksanakan di kantor Desa Bhakti Idaman semala dua hari, yakni dari tanggal 15 Juni 2020 hingga 16 Juli 2020.
Iinformasi yang diperoleh, penerima BST sebanyak 47 KK untuk tahap 2 dan menerima uang sebanyak Rp 600.000/ kk, yang meliputi 6 Dusun dalam Desa Bhakti Idaman.
Sedangkan untuk tahap 1 BLT DD Sebanyak 60 KK dan menerima masing-masing 600.000 dan untuk tahap 2 juga sebanyak 60 KK dengan jumlah yang sama.
Salah seorang penerima BLT DD Ibu St Jaliha mengatakan merasa sangat bersyukur atas bantuan yang ia terima. Dengan uang ini sangat berarti baginya
Sementara itu, aktifitas warga masyarakat Bhakti Idaman tetap berjalan seperti biasa dengan mematuhi protokol kesehatan, mencegah penularan pandemi covid19. ( A. Kadir)