Romansyah dan Hj Winda Fitrika (Tengah) Tampak Foto Bersama Saat menghadiri Lomba Dayung Ceria
ASAHAN, SJBNews - Romansyah dan Hj. Winda Fitrika menghadiri Lomba Dayung Ceria yang di gelar Federasi Arung Jerami Indonesia (FAJI) Kabupaten Asahan yang dilakukan di Danau Teratai, Desa Terusan, Kecamatan Tinggi Raja, Kabupataten Asahan. Kegiatan ini dilaksanakan guna meningkatkan Parawisata Kabupaten Asahan, Minggu 20/10/2019
Turut hadir, para Pengurus PDI Perjuangan Kabupaten Asahan, Ketua GM PEKAT - IB Sumatera Utara, Khairul Anhar Harahap SH, Tokoh Pemuda, Ok Rasyid, Adit Satria Tanjung, Pengurus Federasi Arung Jerami Asahan ( FAJI ), Para psngurus pengajian GMM Adz, Dzamiah, Duta Parawisata Asahan, sahabat Winda serta masyarakat yang antusias melihat kegiatan tersebut.
Ketua FAJI Asahan, Yulita Sari Nasution mengatakan, kegiatan yang diikuti oleh puluhan tim dayung putra putri yang berasal dari Kabupaten Asahan, memiliki tujuan untuk mencari bibit atlit yang berpotensi untuk mengharumkan nama kabupaten asahan.
Kita berharap pada kegiatan ini dapat menjaring atlit berpotensi yang dimulai dari desa - desa agar nantinya dapat membanggakan kabupaten asahan.
Selain itu kita akan terus memperkenalkan" Destinasi Parawisata dan Sumber Daya Alam (SDA) yang dimiliki kabupaten asahan" ujarnya disela-sela kegiatan tersebut.
Sementara iru Romansyah STP dan Hj Winda Fitrika sangat mendukung dan berharap kegiatan Perlombaan Dayung Ceria dapat terus dilaksanakan demi menciptakan kabupaten asahan yang berkemajuan dari olah raga dan destinasi parawisata.
Kegiatan ini merupakan kegiatan positif, bisa juga merupakan hiburan dan motivasi bagi generasi muda kita untuk tetap memulai kegiatan olah raga air dan mencintai destinasi parawisata untuk dipergunakan demi mendongkrak asahan yang yang berkemajuan." ujar keduanya. (Rlg)